14 Oktober 2012

MB

Apa sih MB ?
Mata Buram? Bukan haha
Masih Bingung ? Masih bukaaann :)
Makan Bareng ? Wkwk , juga bukan ..

MB disini adalah .......Mental Block !

Baru sadar soal ini setelah chatting dengan teman istimewa aku yang jauh di seberang pulau sana , tapi kami ada di kendaraan yang sama buat satu tujuan , namun dengan kecepatan yang berbeda :)


Apa Mental Block ?

Sederhananya , bila kita akan melakukan sesuatu , misalnya mengajak teman untuk join dengan kita  untuk suatu acara , misalnya.
Lalu ada semacam pikiran atau penolakan dalam benak kitayang kira-kira bunyinya gini, “Halah apa bisa? Apa dia mau ?”. 
Keraguan, ketakutan, ketidak percayaan, dll akan langsung berkecamuk.
Itu adalah mental block kita yang sedang bekerja.
Saat kita ingin melakukan sesuatu yang besar, mental block ini akan melakukan mencari pengalaman atau sejarah masa lalu  dan berusaha membuat kita membatalkan niat menginginkan hal itu.
Pernah kan mengalaminya?
Mental block ini potensinya amat besar untuk menghalangi kesuksesan / keberhasilan yang ingin kita raih ...
Bahaya kan? 
Nah , harus dikenali dan dicari pencegahannya segera loh :)
Dari beberapa artikel hasil browsing , ada 4 cara yang dapat segera dilakukan, untuk mengikis mental block kita :
1.Berpikir optimis
2.Berpikir positif
3.Bertindak dengan antusias
4.Terbuka 

Tidak mudah bukan ? 

Tapi bisa dong dilakukan , demi kesuksesan atau keberhasilan meraih sesuatu .

Dari berbagi sumber mengenai Mental Block.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar